Reshuffle Mengejutkan: Sri Mulyani Diganti Purbaya Yudhi Sadewa Sebagai Menkeu

Pojok NTB – Presiden resmi melantik Purbaya Yudhi Sadewa sebagai Menteri Keuangan menggantikan Sri Mulyani pada Senin, 8 September 2025. Purbaya masuk dalam Kabinet Merah Putih setelah sebelumnya menjabat sebagai Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) periode 2020–2025.

Purbaya dikenal sebagai ekonom dengan rekam jejak panjang di pemerintahan maupun dunia usaha. Ia memperoleh gelar Sarjana Teknik Elektro dari Institut Teknologi Bandung (ITB), kemudian melanjutkan studi hingga meraih gelar Master of Science (MSc) dan Doktor di bidang Ilmu Ekonomi dari Purdue University, Indiana, Amerika Serikat.

Karier Purbaya di pemerintahan dimulai sejak 2010, di antaranya sebagai Staf Khusus Bidang Ekonomi di beberapa kementerian koordinator, Deputi III Bidang Pengelolaan Isu Strategis di Kantor Staf Presiden, hingga Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (2018–2020).

Selain itu, Purbaya juga aktif di berbagai forum strategis, seperti Anggota Komite Ekonomi Nasional (2010–2014), Anggota Dewan Pertimbangan Kamar Dagang dan Industri (2016–sekarang), serta Anggota Indonesia Economic Forum (2015–sekarang).

Sebelum masuk ke birokrasi, Purbaya meniti karier profesional di dunia usaha. Ia pernah bekerja sebagai Field Engineer di Schlumberger Overseas SA (1989–1994), Senior Economist di Danareksa Research Institute (2000–2005), Direktur Utama PT Danareksa Securities (2006–2008), hingga Chief Economist Danareksa Research Institute (2005–2013).

Dengan latar belakang tersebut, Purbaya diharapkan mampu melanjutkan peran strategis Sri Mulyani dalam menjaga stabilitas fiskal dan mengawal arah kebijakan ekonomi nasional.