
PojokNTB – Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) bersiap menjadi tuan rumah ajang bergengsi Indonesia Gastrodiplomacy Series (IGS) 2025.
Kegiatan ini akan digelar di Lombok dan menjadi momen strategis untuk memperkenalkan potensi daerah kepada 34 duta besar dari berbagai negara.
Asisten II Setda NTB, Lalu Faozal, dalam keterangannya di Mataram, Kamis (8/5), menyampaikan bahwa business matching yang akan digelar dalam rangkaian IGS 2025 akan difokuskan pada tiga sektor unggulan, yakni pariwisata, kemaritiman, dan pangan.
“Karena NTB adalah daerah pariwisata, pastinya kita tawarkan investasi di bidang pariwisata. Tapi juga akan kita tawarkan di bidang kemaritiman dan bidang pangan,” ungkap Faozal.
Faozal menegaskan bahwa ketiga sektor tersebut merupakan inti dari arah pengembangan ekonomi daerah. Dengan kekayaan alam dan budaya yang dimiliki NTB, ia optimis IGS 2025 akan menjadi pintu masuk bagi banyak peluang investasi yang berkelanjutan.