Lima Sekolah Rakyat Segera Dibangun di NTB

Pojok NTB – Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) tengah menyiapkan pembangunan lima Sekolah Rakyat yang tersebar di sejumlah kabupaten/kota. Program ini ditujukan khusus bagi anak-anak dari keluarga miskin ekstrem, terutama yang masuk dalam desil 1 dan 2.

Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB, Mashuri, menjelaskan bahwa lima lokasi Sekolah Rakyat tersebut berada di Lombok Barat, Lombok Timur, Lombok Tengah, dan Kabupaten Sumbawa. Di Lombok Barat, Sekolah Rakyat akan memanfaatkan fasilitas SKB di Gunungsari. Sementara di Lombok Timur, sekolah akan dibangun di Lenek serta kawasan Gunung Malang, Pringgabaya.

“Satu Sekolah Rakyat juga direncanakan di Lombok Tengah, tepatnya di Batu Keliang, dan satu lagi di Kabupaten Sumbawa, di wilayah Belang Rea, bekas SD yang akan direvitalisasi,” ujar Mashuri.

Ia menambahkan, pembangunan sekolah ini merupakan bagian dari Program Strategis Nasional (PSN). Pemerintah daerah bertugas menyiapkan lahan, sementara pembangunan fisik dan operasional dibiayai pemerintah pusat. Beberapa lokasi bahkan telah masuk tahap tender dan mulai dikerjakan.